Rabu, 09 Januari 2008


Lembaran Baru di 1429 H
Jika senja akan segera tiba, apakah sang surya esok hari akan seterang surya-Mu hari ini? Indahnya surya yang sedang beradu tak kalah indahnya dengan keindahan sang surya yang hendak menunjukkan gagah sinrnya pada jagas raya. Aubhanallah itulah yang layak keluar dari lisanku. Betapa indahnya kau ciptakan ala ini. Alhamdulillah karena aku berkesempatan menikmati keindahan ini. Engkau yang maha indah, izinkan hamba bisa terus menikmati keindahan ini hingga hari akhir akan mengadili.
Rasaya baru kemaren aku meginjakkan kaki dibumi yang penuh dengan basa basi tapi sarat dengan kenyataan yang kadang harus spot jantung untuk bisa bersaing. Tak terasa pula hanya tinggal menghitung detiok akan 1429 H menyapa. Beberapa agenda belum bisa terwujud ditahun ini itu artinya aku harus segera merapikan rencana dan mewujudkannya satu persatu. Yah momen tahun baru mungkin harus lebih kujadikan sebagai suatu motifasi untuk terus maju dan tak pernah mengalah dan menyerah dengan waktu yang tak pernah memberikan toleransinya pada sang pejuang dan pejalan jauh.
Di penghujung tahun 1428 H ini banyak sekali hal-hal yang cukup berkesan dan membautku bisa berfikir realistis. Segala kejadian yang kualami dipenghujung tahun ini, apakah itu suatu pertanda bahwa ditahun depan aku akan mendapatkan yang lebih baik dari tahun ini atau bahkan sesuatu yang begitu funtastis?????????? Tahun 1428 H terlalu banyak pengalaman baru. Aku bisa mencoba banyak hal baru dalam kehidupanku, yang pasti itu hal yang positif. Pengalaman berdampingan dengan orang-orang besar.
Mungkin juga hal itu akan terjadi jika Allah merestui, tapi yang terpenting usaha disertai kesungguhan, kesabaran, disiplin dan keuletan. Satu hal lagi yang tak boleh tertinggal adalah doa dan syukur atas apa yang telah didapatkan ditahun ini dan apa-apa yang telah diberikan oleh dang maha pemberi. Efaluasi diri, mungkin itu yang lebih tepat untuk kulakukan dipenghujung tahun 1428 H dan menyambut 1429 H. singguh terlalu banyak kelalaian dan kekelruan yang telah kulakukan sehingga aku sendiri sangat malu pada sang penduasa rasa malu.
Ibarat lembaran dalam sebuah buku, tak lama lagi aku akan memasuki lembaran berikutnya yang mungkin saja akan lebih banyak tantangannya. Dan aku harus merasa cukup puas meningalkan tahun 1428 H dengan banyak tinta hitam yang tak sedap dipandang mata menodai lembaran kehidupannku. Wahai sang pemilik lembar kehidupan, aku memang tak layak untuk kesurgamu, tapi Ya Rob aku juga takkan pernah sangup ke nerakamu. Sang pemilik buku kehidupan, diawal tahun ini hamba mohon, berikan hamba kesempatan untuk mengisi lembaran kehidupan itu dengan sesuatu yang bisa kupertanggungjawabkan nantinya. Jangan biarkan hamba terlena dengan tipu daya dunia, janagan biarkan hamba menjadi manusia yang tak bisa bersyukur atas segala yang telah Engkau anugrahkan padaku.
Rob ku izinkan aku mempersembahkan yang terbaik untuk Ayah, Bunda serta keluargaku, sebagai rasa syukurku memiliki orang tua serta orang-orang terdekat yang begitu menyayangiku. Berikan yang terbaik pada kami dan izinkan kami mempersembahkan yang terbaik pada-Mu Rob kami.
Saudaraku, sudh tiba saatnya kita berbenah diri demi memiliki pribadi yang lebih baik. Perbaiki yang dalah lengkapi yang kurang dan taubatlah jika telah melakukan kesalahan yang fatal. Jangan berlama-lama bermain dilumpur yang kotor. Segera bersihkan diri, perindah diri dengan akhlak mu yang selalu berusaha menauladani Rasulmu. Persiapkan diri untuk menghadap yang maha menguasai diri serta alam ini. Taqobbalallahhuminkum minna wa minggkum taqobal ya Karim. Fastabukul khairat, berlomba-lombalah kita menuju kebaikan dan kemenagnan. Selamat berjuang untuk semuannya. Jangan pernah lari dari barisan dakwah, karena dibelakang dan didepan musuh sudah siap untuk memangsa. Siapa yang tidak masuk dalam barisan dakwah, bersiaplah untuk dimangsa. Musuh akan menerkam siapa yang sendiri dan tak punya saudara untuk membantunya dalam berjuang. Saling mengingatkan adalah hal yang selayaknya kita lakukan dalam mengarungi suatu perjalanan.

Tidak ada komentar: