Minggu, 22 Maret 2009

Dia

Langkahnya tertatih. Kakinya tak bisa melangkah sempurna. Kakinya mengesek tanah ketika dia memaksa kakinya untuk berjalan. Sebelah kakinya yang beralas sandal jepit, dengan kain yang membungkus kakinya terseret setiap kali kaki itu menapaki jalan semen depan rumahku. Kaki kirinya selalu berbalut kain. Entah apa sebabnya.
Badanya condong mengikuiti tongkat yang menopang badannya. Sebuah tongkat terbuat dari besi yang memiliki cabang empat pada bagian bawahnya yang membantunya untuk bisa berjalan. Ketika kakinya ia paksa melangkah, badanya agak bergoyang (bergetar).
Laki-laki itu sudah tua. Mungkin aku akan memangilnya kakek jika aku bertemu langsung dan harus menyapanya. Matanya sudah tidak bisa melihat dengan sempurna. Dia harus menggunakan kaca mata setiap kali berjalan. Dia juga selalu mengenakan topi. Sebagian rambut yang tidak tertutup topi, sudah memutih.
Entah apa yang terjadi padaya sehingga membuatnya kesulitan untuk berjalan. Aku tak pernah bertemu langsung dengannya. Aku tak pernah berbicara langsung denganya. Aku hanya mengamatinya dari jauh.
Aku mengamatinya setiap pagi, sekitar pukul 07.00 sejak satu minggu terakhir. Saat aku berdiri di depan jendela kamarku, aku mendapatinya sedang berjalan. Lebih tepatnya belajar berjalan. Dari kamar lantai dua ini, aku bisa dengan leluasa memperhatikannya. Kadang aku khawatir melihat kondisinya yang gontai.
Dia rutin berjalan di pagi dan sore hari selama 15 hingga 30 menit dalam sehari. Tak ada seorangpun yang membantunya untuk belajar berjalan. Dia berjalan sendiri dengan tongkatnya. Dia berjalan bolak-balik di dalam gang selama 30 menit. Dia rutin melakukannya.
”Eka tahu ke bapak-bapak yang udah tua tu, yang bejalan-jalan pake tongkat”, kataku pada teman kosku.
”Yang mana? Aku tak tahu”, tanya Eka sambil mengernyitkan keningnya.
”Itu be Ka bapak-bapak yang suka jalan di gang kita tiap pagi dan sore”. Aku menjelaskan pada Eka.
”O ya...aku tahu”, jawabnya.
”Dia sakit apa ya ka? Kenak struk atau cuma kakinya yang sakit? Soalnya kaki sebelah kirinya di bungkus kain terus”.
”O...yang kakinya dibungkus itu?”, tanya Eka yang saat itu sedang duduk diteras.
”He’e ka”.
”Aku tahu orangnya. Tapi tak tau dia sakit apa”.
”O...ya udahlah”. Aku meninggalkan Eka duduk sendiri diteras dan masuk ke dalam kamarku.
Teman-teman kosku tak ada yang memperhatikannya. Padahal aku sering melihatnya. Bahkan hampir setiap hari aku melihatnya.
Pagi ini 21 Maret 2009 aku melihatnya kembali dengan celana selutut berwarna biru. Topi hitam dan baju kemeja lengan pendek cream kotak-kotak. Tangannya memegang tongkat itu dengan erat. Ada handuk kecil berwaerna putih yang dijadikannya alas untuk memegang tongkat. Pagi ini ia hanya berjalan 15 menit.
Pernah suatu hari, aku memperhatikannya kembali. Dia berjalan saat matahari sudah redup. Sore hari. Saat dia sedang berjalan. Rintik hujan mulai turun. Dia nampak ingin berjalan secepat mungkin agar badanya tidak basah diguyur hujan. Tapi dia tak bisa. Kakinya tak bisa dilangkahkan dengan cepat.
Dia terus berjalan. Bajunya sudah mulai basah. Semakin lama hujan semakin lebat. Tapi aku tak bisa melihanyan ketika hujan mulai lebat. Aku tak bisa melihatnya lagi saat dia berjalan dan ada pepohonan yang menghalangi pandangan mataku.
Diam-diam aku mengagumi kerja kerasnya. Hampir setiap hari dia belajar berjalan. Tapi, langkahnya masih saja seperti hari-hari biasanya, masih lamban, tertatih-tatih. Aku terus mengamatinya. Berharap bisa menemukan perubahan yang berarti padanya. Perubahan pada gerak langkahnya. Perubahan pada kondisi kakinya.
Hingga suatu hari nanti aku bisa menemuinya. Menanyakan apa yang terjadi padanya. Menanyakan mengapa tak ada seorangpun yang membantunya belajar berjalan. Semoga suatu hari nanti aku bisa kembali melihatnya dan ia sudah bisa berjalan sempurna. Semoga....

Tidak ada komentar: